Teknologi Kecerdasan Buatan Perusahaan/Pemerintahaan di bidang Kesehatan
Contoh Teknologi Kecerdasan Buatan
Rekam medik memanfaatkan kelebihan komputer untuk menginput, menyimpan, mengolah dan memanfaatkan data rekam medis seorang pasien sehingga komputer diharapkan dapat melakukan diagnosis dan menentukan tindakan medis untuk mengatasi masalah kesehatan pasien.
Penerapan kecerdasan buatan (dari komputer) untuk rekam medik elektronik menggunakan teknik reasoning. Teknik reasoning memungkinkan komputer mengambil sebuah keputusan berdasarkan pengetahuan (data) dan aturan (rule) yang dimasukkan dan diproses dalam bentuk basis pengetahuan (knowledge base). Kecerdasan komputer dapat ditingkatkan dengan memasukkan fakta atau rule yang merupakan penemuan baru ke dalam knowledge base.
Visi dan Misi perusahaan/pemerintahan nya
1. Visi
- Rumah sakit bercitra islami pilihan masyarakat.
2. Misi
- Mewujudkan SDI rumah sakit yang kompeten dan profesional yang berkepribadian islami sebagai kader Muhammadiyah.
- Memberikan pelayanana prima dan islami yang didukung dengan teknologi kedokteran terkini dengan unnggulan kesehatan ibu dan anak.
- Melaksanakan manajemen mutu yang berorientasi kepada kepuasan pelanggan.
- Menjalin jejaring dengan institusi pendidikan dan kesehatan lainnya
Teknologi yang digunakan perusahaan/pemerintahan
MRI(Magnetic resonance imaging)
Magnetic resonance imaging (MRI) atau pencitraan resonansi magnetik adalah alat pemindai yang memanfaatkan medan magnet dan energi gelombang radio untuk menampilkan gambar struktur dan organ dalam tubuh. MRI dapat memberikan informasi struktur tubuh yang tidak dapat ditemukan pada tes lain, seperti X-ray,ultrasound, atau CT scan.
Pada tes MRI, tubuh yang akan dipindai ditempatkan pada sebuah mesin dengan magnet yang kuat. Gambar-gambar yang dihasilkan dari MRI berupa foto digital yang dapat disimpan di komputer untuk dipelajari lebih lanjut.
0 komentar:
Posting Komentar